
PALOPO, SwaraLatimojong.-
Perusahaan Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Mangkaluku Kota Palopo mengeluarkan imbauan kepada masyarakat pelanggannya, guna mengantisipasi dampak fenomena iklim el nino.
Imbauan tersebut menyebutkan didasari atas adanya surat edaran Walikota Palopo Nomor: 300.2.3/243 tentang Dampak fenomena iklim el nino di Kota Palopo. Berdasarkan surat edaran tersebut, Perumda Tirta Mangkaluku Kota Palopo mengimbau masyarakat pelanggannya untuk menggunakan air bersih seefisien mungkin guna menghindari terjadinya kekurangan air bersih.
Juga diimbau oleh pihak Perumda Tirta Mangkaluku, bila terjadi penggiliran distribusi air bersih kiranya pelanggan dapat melakukan penampungan air bersih di saat air mengalir.
Disebutkan di akhir imbauan tersebut, bahwa bila terjadi gangguan dalam layanan distribusi air bersih kiranya dapat menghubungi nomor kontak pengaduan : 085145320000(rls)